Home / Pemerintahan / News / Popular

Senin, 23 November 2020 - 10:22 WIB

Lingkungan, Hutan dan Subyek Perubahan Iklim, Menjadi Perhatian Penting dan Prioritas Indonesia

Jakarta, Goosela.com – Hal ini ditegaskan Bapak Presiden Joko Widodo, saat menyampaikan pidato pada konferensi video pada Sesi II Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20.

Presiden Jokowi menegaskan bahwa pemulihan akibat Pandemi Covid-19, hanya bisa diwujudkan jika terdapat visi, aksi, dan perubahan besar.

Pascapandemi Indonesia ingin membangun ekonomi yang lebih inklusif, berkelanjutan, dan tangguh. Untuk itu pembenahan fundamental mutlak dilakukan.

Menjadi komitmen Indonesia untuk menuju ekonomi lebih hijau dan berkelanjutan. Geliat pemulihan ekonomi tidak boleh lagi mengabaikan perlindungan terhadap lingkungan.

Baca juga:  Ini Dia Manfaat Buah Kiwano, Buah yang Pernah Muncul di Film Avengers: End Game

Saat ini adalah momentum untuk mendorong ekonomi hijau.

Di Indonesia sendiri berbagai terobosan telah dilakukan, antara lain memanfaatkan biodiesel B-30, menguji coba green diesel D100 dari bahan kelapa sawit dan menyerap lebih dari 1 juta ton sawit produksi petani, serta memasang ratusan ribu Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) Atap di sektor rumah tangga. Ini akan menciptakan puluhan ribu lapangan kerja baru sekaligus berkontribusi pada pengembangan energi masa depan.

Baca juga:  Sat Lantas Polrestabes Medan Giling 3.016 Kenalpot Blong / Brong dan Bising

Di samping itu, Undang-undang Cipta Kerja yang baru disahkan parlemen juga memberikan kepastian terkait persyaratan izin lingkungan, analisis dampak lingkungan, dan pembentukan dana rehabilitasi lingkungan.

Undang-undang ini juga memberikan perlindungan bagi hutan tropis, sebagai benteng pertahanan terhadap perubahan iklim. Ini adalah komitmen Indonesia, Bogor, 22 November 2020. (Jono)

Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden
YouTube: Sekretariat Presiden

Share :

Baca Juga

Gebyar Vaksinasi Presisi, Mahasiswa: Senang Banget Sudah Divaksin

News

Gebyar Vaksinasi Presisi, Mahasiswa: Senang Banget Sudah Divaksin

TNI

Dandim 0808/Blitar, Kesiapan untuk Antisipasi Penanggulangan Bencana Alam Perlu Kita Lakukan
Pemko Medan Ditahan Seri Pemko Tebing Tinggi pada Pertandingan Persahabatan Sepakbola antar Pemko Seluruh Indonesia

News

Pemko Medan Ditahan Seri Pemko Tebing Tinggi di Pertandingan Persahabatan Sepakbola antar Pemko Seluruh Indonesia

Presisi - Polri

Wujudkan Kamseltibcarlantas di Kabupaten Madina, “Ini Himbauan AKP Septian Dwi Rianto, S.H, S.I.K, M.H kepada Para Pengemudi dan Pengendara Kendaraan Bermotor”
Warnai Beranda Kreatif Medan dengan Aksi Melukis dengan Limbah Plastik 

Medan

Warnai Beranda Kreatif Medan dengan Aksi Melukis dengan Limbah Plastik 

Presisi - Polri

Polres Mojokerto Bongkar Diduga Jaringan Pengedar Obat Aborsi
Babinsa Nusukan Beserta Tim Saberling Laksanakan Kerja Bakti Bersihkan Lingkungan

News

Babinsa Nusukan Beserta Tim Saberling Laksanakan Kerja Bakti Bersihkan Lingkungan

News

PRC Dit Samapta Polda Sumut Amankan Diduga Pengedar Narkoba